window.dataLayer = window.dataLayer || []; function gtag(){dataLayer.push(arguments);} gtag('js', new Date()); gtag('config', 'G-ZVV8CB482S'); Kelebihan dan Kekurangan Hero Gusion Mobile Legend, Yakin Mau Beli - PAMERANATA
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kelebihan dan Kekurangan Hero Gusion Mobile Legend, Yakin Mau Beli

Sebentar lagi giliran hero Gusion akan dirilis pada server original Mobile Legend. Hero yang masuk kedalam role assassin ini memanglah masih sangat OP.

Mengapa saya katakan ia masih OP?

Untuk mengetahui hal tersebut, maka kamu perlu tahu terlebih dahulu tentang apa saja kekurangan, serta kelebihan yang dimiliki oleh hero Gusion.

Dilihat dari review - review hero Gossen Mobile Legend, maka saya bisa membuat list kelebihan dan kekurangan hero ini sebagai berikut :

Kelebihan dan Kekurangan Hero Gossen Mobile Legend, Yakin Mau Beli

KELEBIHAN

  1. Sangat Lincah
  2. Damage Tinggi
  3. Kelebihan Dari Skill Yang Dimiliki

1. Sangat Lincah

Yang pertama ini memang sesuai dengan rata - rata hero assassin pada umumnya. Ya lincahnya mirip like a Lancelot.


2. Damage Tinggi

Mirip juga seperti Lancelot baru rilis, dimana damage yang dimiliki oleh Gossen tersebut mirip dengan damage hero Lancelot di awal kemunculannya.


3. Kelebihan Dari Skill Yang Dimiliki

  • Dagger Specialist(pasif) : memberikan tambahan damage dari HP musuh setelah musuh tersebut mendapat tiga stack dari serangan. 
  • Sword Spike : Gossen akan melempar dagger dengan arah musuh dan menghasilkan damage 200 (+50% Total Physical ATK). Setiap musuh yang terkena serangan tersebut akan ditandai dengan belati di atasnya dan Anda bisa menyerangnya kembali dengan skill seperti teleport
  • Shadowblade Slaughte : melempar lima dagger ke arah musuh dan menghasilkan damage 105 (+50% Extra Physical ATK). Setelah dilempar, Anda bisa membalikkan lagi pisau tersebut dengan damae 70 (+30% Extra Physical ATK).
  • Incandescent(ultimate) : memungkinkan ia untuk melakukan gerakan semacam teleport ke arah musuh. Dengan mengaktifkan skill ulti ini maka cooldown skill pertama dan kedua akan me-reset dan movement speed bertambah 30%.


Gambaran tersebut adalah dimana dilihat dari skill 1 miliknya, Gusion ini mempu mengejar musuh kemana pun musuh tersebut kabur, asalkan target Gossen itu sudah terkena skill ini terlebih dahulu.

Lalu skill 2 miliknya tersebut memiliki kemiripan dengan kemampuan lemparan shuriken Hayabusa, akan tetapi bila di hero Gusion yang di lempar bukanlah shuriken, melainkan ped*ng belat* yang akan menancacp ke lima arah, dan bisa kembali lagi ke arah Gossen. Jadi artinya skill ini akan mampu menyerang musuh 2 kali, melalui lemparan pertama, dan tarikkan yang kedua.

Dan terakhir adalah Ultimate Gusion yang meskipun tidak memberikan damage, akan tetapi bisa anda manfaatkan untuk sarana skill Gusionmelarikan diri ataupun juga untuk langsung masuk ke area pertahanan musuh secara tiba - tiba, dan mengincar hero carry musuh.

Ditambah lagi dengan efek yang diberikan oleh skill ultimatenya tersebut sangatlah berguna, yaitu me-reset cooldown skill 1, 2, dan menambah movement speed 30%.



KEKURANGAN
  1. Harga Mahal
  2. Boros Mana
  3. Hp Lembek
  4. Sulit Digunakan

1. Harga Mahal

Sampai saat ini hero Gusion ini dijual dengan harga 32.000 battle point.


2. Boros Mana

Sama juga seperti assassin lainnya, hero Gusion juga sangat boros akan mana. Jadi dalam hal penggunaan hero ini nantinya, saya sangat menyarankan kamu untuk mengambil buff, dan tidak boleh lupa akan hal itu.


3. Hp Lembek

Ingat ya Gusion ini masuk kedalam role assassin, ia bukanlah tanker yang memiliki HP tebel dan mampu menahan banyak serangan.

Serta karena ia tidaklah memiliki HP yang tebel, maka tentunya hal tersebut menjadikan Gusion tidaklah cocok untuk dijadikan hero pembuka war.


4. Sulit Digunakan

Meski tidak separah Fanny, hehe.. Tapi kamu tentunya membutuhkan beberapa kali latihan dulu sebelum mencoba atau pasif menggunakan hero ini.


Nah itulah kelebihan dan kekurangan yang dimiliki hero Gusion, untuk gameplaynya nanti, itu semua tergantung kamu sendiri sebagai pilot, apakah sudah hafal dengan Guide Gossen, mulai dari Build, Skill, Emblem Yang Cocok, etc.